Ia juga menegaskan bahwa seminar ini menjadi wadah bagi guru untuk memahami kebijakan pendidikan terbaru.
Selain itu, Sarifudin menyebut jika seminar ini dapat meningkatkan kompetensi mereka dalam era digital.
Dengan bekal yang kuat, para pendidik dapat memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan efektif bagi siswa.
Beban Administrasi Guru: Tantangan atau Peluang?
Salah satu isu yang turut menjadi pembahasan dalam seminar ini adalah wacana pengurangan beban administrasi guru yang Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi usulkan.
Menurut Sarifudin, pengurangan tugas administratif dapat menjadi peluang bagi guru untuk lebih fokus dalam mengajar.
“Administrasi memang penting, tetapi jangan sampai membebani guru hingga mengurangi efektivitas mengajar mereka,” ujarnya.
Dengan adanya dorongan dari pemerintah dan organisasi guru seperti PGRI, semoga para pendidik di Ciamis dapat menjadi agen perubahan yang membawa sistem pendidikan ke arah yang lebih maju, inovatif, dan berdaya saing tinggi.