Berkat Disiplin dan Dukungan Sekolah, Tiga Pelajar MAN 1 Darussalam Ciamis Raih Prestasi di Popwilda Jawa Barat 2024

Bintang Muda Olahraga dari MAN 1 Darussalam Ciamis Bersinar di POPWILDA Jawa Barat 2024

banner 468x60

DiksiNasi, CIAMIS – Tiga pelajar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Darussalam Ciamis menorehkan prestasi membanggakan di arena Pekan Olahraga Pelajar Wilayah Daerah (Popwilda) Wilayah 4 Provinsi Jawa Barat tahun 2024.

MAN 1 Darussalam Ciamis Miliki Talenta Bersinar dalam Tenis
MAN 1 Darussalam Ciamis Miliki Talenta Bersinar dalam Tenis

 

banner 336x280

Moch Ashil Syam, Zahra Alvia Humaira, dan Siva Nurhidayah berhasil membawa pulang medali dalam cabang olahraga yang berbeda, membuktikan bahwa dedikasi dan dukungan yang tepat dapat mengantarkan siswa mencapai puncak prestasi.

Prestasi Ashil di MAN 1 Darussalam Ciamis

Moch Ashil Syam, siswa kelas X G, yang akrab dengan sapaan Ashil, berhasil meraih juara kedua dalam cabang tenis lapangan.

Ashil tidak hanya terkenal karena prestasi olahraganya tapi juga sikapnya yang santun dan performa akademik yang impresif.

“Ashil adalah contoh nyata dari atlet yang seimbang, menjaga prestasi akademik sambil mengejar kecintaannya pada tenis,” tutur Husna Arifa, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan MAN 1 Darussalam. Senin, (13/05/2024).

Prestasi Zahra dan Siva

Zahra Alvia Humaira, siswa kelas XI MIPA 5, menunjukkan kemampuannya di meja tenis dengan meraih posisi ketiga.

Sementara itu, Siva Nurhidayah dari kelas XI MIPA 6 juga tidak kalah cemerlang dengan menggondol medali perunggu di cabang silat putri.

Keberhasilan ketiganya bukan hanya membanggakan nama sekolah tapi juga menjadi inspirasi bagi teman-teman mereka.

Keseharian Ashil

Dalam kesehariannya, Ashil terkenal konsisten dalam berlatih tenis.

banner 336x280