Herdiat Sunarya Dipastikan Mendapat Rekomendasi Golkar untuk Pilkada 2024: Unggul di Semua Aspek

Hasil survei menunjukkan bahwa Herdiat Sunarya memiliki tingkat popularitas tertinggi dengan 86,4%, diikuti oleh Yana Diana Putra (61,4%) dan Iing Syam Arifin (61,2%).

DIKSI NEWS11 Dilihat
banner 468x60

DiksiNasi, Ciamis, – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Ciamis mengumumkan hasil survei terbaru dari Poltracking Indonesia. Selasa, (28/05/2024).

Survei tersebut, menunjukkan bahwa Herdiat Sunarya unggul telak sebagai calon bupati Ciamis dalam Pilkada 2024.

banner 336x280

Pengumuman ini disampaikan dalam sebuah acara di Aula Gedung Golkar Ciamis.

Ketua DPD Golkar Ciamis, H. Trian Slamet Triyana, menyatakan, “Hasil survei ini memastikan bahwa Herdiat Sunarya akan mendapatkan rekomendasi dari Partai Golkar.”

Survei dilakukan secara independen oleh Poltracking Indonesia tanpa intervensi dari calon, melibatkan 400 responden dengan metode multistage random sampling dan margin of error sebesar 4,9%.

Metodologi Survei

Survei berlangsung pada 1-7 Mei 2024, melibatkan warga Ciamis yang sudah memiliki hak pilih.

Metode pengambilan sampel menggunakan stratifikasi berdasarkan kecamatan, dengan primary sampling unit (PSU) pada tingkat desa/kelurahan.

Setiap desa terpilih mengikutsertakan lima RT secara acak, dengan dua KK dari setiap RT  terpilih untuk mengikuti wawancara.

Quality control berjalan dengan cara mengunjungi kembali 20% sampel untuk wawancara ulang dan menghubungi semua data melalui telepon untuk verifikasi.

“Surveyor kami adalah mahasiswa yang telah mendapat pelatihan khusus,” tambah Trian.

Popularitas dan Akseptabilitas

Hasil survei menunjukkan bahwa Herdiat Sunarya memiliki tingkat popularitas tertinggi dengan 86,4%, kemudian Yana D. Putra (61,4%) dan Iing Syam Arifin (61,2%).

banner 336x280