Lantik Ratusan Kepala Sekolah di Ciamis, Herdiat Sebut Tunjangan Irasional dan Tidak Adil

Ketimpangan Tunjangan Kepala Sekolah: Bupati Ciamis Soroti Ketidakadilan Struktural di Dunia Pendidikan

banner 468x60

Teknologi dan Reformasi Manajemen Sekolah

Dalam kesempatan yang sama, Kepala BKPSDM Ciamis, Ai Rusli Suargi, menyampaikan bahwa pelantikan ini menandai era baru dalam manajemen pendidikan, di mana proses seleksi kepala sekolah kini terjadi secara transparan melalui Aplikasi Sistem Kepala Sekolah.

Sebanyak 184 guru mendapatkan pelantikan dalam kesempatan itu: 13 untuk jenjang SMP, 133 untuk jenjang SD, dan 38 orang dalam pengangkatan perdana sebagai pejabat fungsional.

Seluruh proses seleksi berlangsung dengan berbasis kompetensi dan rekam jejak, bukan sekadar kedekatan personal.

“Aplikasi ini menjadi instrumen untuk memastikan akuntabilitas dalam proses seleksi kepala sekolah. Ini bagian dari jawaban atas tuntutan publik terhadap sistem birokrasi yang lebih adil,” ujar Rusli.

Harapan pada Kepemimpinan Baru

Dengan pelantikan ini, Pemerintah Kabupaten Ciamis berharap para kepala sekolah mampu menjadi motor penggerak reformasi pendidikan dari bawah.

Herdiat menutup sambutannya dengan pesan moral yang kuat.

“Kita membutuhkan pemimpin pendidikan yang bukan hanya pandai mengatur, tapi juga mampu menginspirasi. Mulailah dari ruang kelas, hingga akhirnya berdampak ke ruang publik,” tandasnya.

banner 336x280