“Kami pribadi harus lebih berhati-hati terutama ketika berbicara dalam forum yang berbeda dengan jamaah yang besar,” tegasnya.
Trending Topik Warganet Bilang Tidak Akui Kesalahan
Kejadian ini mengundang perbincangan luas di media sosial setelah video ceramah berbau politik Ustadz Untung Cahyono beredar.
Dalam ceramah tersebut, dia mengaitkan ayat Al Quran dengan dugaan kecurangan pemilu 2024 dan secara langsung menyentil tokoh politik, termasuk Presiden Jokowi.
Meskipun telah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka, tetapi beberapa warganet menilai permintaan maaf tersebut tidak tulus dan tidak mengakui kesalahan.
Hal ini menunjukkan bahwa polemik terkait ceramah Ustadz Untung Cahyono masih berlanjut, menimbulkan pertanyaan tentang batasan antara agama dan politik dalam konteks seperti ini.
Meskipun demikian, Ustadz Untung Cahyono berjanji untuk lebih berhati-hati dalam menyampaikan ceramah di masa mendatang.
Dia, harus mengambil pelajaran berharga dari kontroversi yang terjadi.