Index of Women Entrepreneurs Bisa Jadi Indikator Emansipasi Wanita?

banner 468x60

DiksinasiNews.co.id , Ciamis – Hari ini masyarakat berbondong-bondong mengkampanyekan emansipasi wanita, yang menjamin akses seluas-luasnya bagi perempuan di ranah publik. Sehingga perempuan dapat secara massif berkontribusi di berbagai lini kehidupan. Termasuk di dalamnya bidang ekonomi.

Namun, apakah negara-negara di dunia turut serta menjamin keleluasaan akses tersebut? Simak ulasannya.

banner 336x280

Menurut laporan Mastercard Index of Women Entrepreneurs (2021), sebanyak 80% bisnis milik perempuan di skala global yang membutuhkan kredit belum dilayani dengan baik. Pasalnya, masih ada sejumlah negara yang memberlakukan diskriminasi gender di bidang layanan finansial. Semisal, persetujuan suami yang dijadikan syarat administrasi bagi perempuan yang ingin mengajukan kredit. Hal ini menimbulkan kesan bahwa negara tidak percaya akan upaya perempuan dalam membangun atmosfer ekonomi yang mandiri.

Mastercard Index of Women Entrepreneurs mengukur dukungan negara terhadap kewirausahaan perempuan melalui tiga indikator besar.

Pertama, tingkat kemajuan perempuan. Hal ini dinilai dari besarnya proporsi perempuan pengusaha, proporsi perempuan pekerja profesional, hingga tingkat partisipasi kerja perempuan di tiap negara.

Kedua, akses pengetahuan dan layanan finansial. Hal ini dinilai dari tingkat pendidikan perempuan, inklusivitas gender dalam kebijakan layanan keuangan, hingga program dukungan negara untuk UMKM.

Terakhir, kondisi penunjang kewirausahaan. Hal ini dinilai dari kondisi sosial-budaya, regulasi, hingga dukungan infrastruktur bisnis untuk perempuan di tiap negara.

banner 336x280

Komentar