DiksinasiNews.co.id, BANDUNG – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat (Kapolda Jabar) Inspektur Jenderal Suntana mengungkapkan ada Satu orang anggota Polsek Astana Anyar meninggal dunia, akibat serangan bom bunuh diri Rabu, Pagi WIB (7/12/2022).
Kapolda Jabar mengatakan data sementara tercatat ada 11 orang yang menjadi korban ledakan bom itu di Mapolres tersebut.
Dari 11 orang itu, 10 orang merupakan anggota polisi dan satu orang warga sipil yang sedang melintas di sekitar lokasi kejadian. Sedangkan pelaku seperti telah kita ketahui sudah tewas seketika di tempat. Bahkan bagian tubuhnya pun tercecer di lokasi apel.
“Ada 11 orang menjadi korban, terdiri 10 anggota Polri dan satu warga sipil. Satu orang anggota Polri meninggal dunia atas nama Aiptu Sofyan,” kata Suntana kepada wartawan di sekitar Mapolsek Astana Anyar, melansir dari laporan Antara, Rabu (7/12/2022).
Lebih lanjut, Kapolda Jabar menjelaskan aksi terorisme itu terjadi sekitar pukul 08.00 WIB saat anggota Polsek Astana Anyar sedang melaksanakan apel pagi.
“Dan dia mendekat, pelaku tetap berkehendak mendekati anggota, lalu mengacungkan sebuah pisau, tiba-tiba terjadi ledakan,” kata Suntana.