Rx King Si Jambret yang Melegenda, 4 Dasawarsa Menjadi Raja di Jalanan Indonesia

banner 468x60

Rx – Special yang seharusnya menjadi produk upgrade dari RX – S, tidak mendapatkan perubahan apapun pada sektor mesin. Masih menggunakan dapur pacu yang sama persis dengan seri sebelumnya, RX – Special hanya mendapat perubahan striping saja.

  • Generasi Keenam Yamaha RX-King Cobra di Tahun 1983

Menjadi buruan kolektor membuat seri Cobra menjadi salah satu dari jajaran motor legendaris di Indonesia.

Hingga kini motor yang mendapat julukan Cobra karena bentuk setang dan tangkinya unik ini masih menjadi target koleksi para maniak otomotif.

Mesinnya merupakan buatan langsung para Samurai otomotif, Yamaha memboyong mesin ini langsung dari negara Matahari Terbit. Namun rangkanya merupakan rakitan dari Indonesia, kode mesin Y1-Y2 ini hingga kini menjadi incaran kolektor motor.

RX-King Cobra menyandang mesin 135 cc memiliki  power maksimal mencapai 18,2 dk. Motor ini mempunyai torsi 15,1 Nm pada 8.000 RPM.

  • Generasi Ketujuh Yamaha RX-Z di Tahun 1985

Jika membandingkan dengan RX – King, maka perbedaan yang paling kentara adalah dari beberapa tampilan yang sama sekali berbeda dengan seri Raja yang lain.

Terdapat 2 jenis yang ada di pasaran, yakni versi full fairing yang memakai nama RZ-R serta semi naked dengan kedok lampu yang khas, undercowl dan knalpot terbaru yang lebih modern dan racing look dibanding keluarga Raja.

Perbedaannya lain adalah pada sisi dapur pacu, Yamaha membuat langkah radikal dengan menyematkan mesin yang mempunyai panjang langkah silinder 56×54 mm. Sedangkan pada motor Yamaha RX-King mencapai 58×50 mm.

  • Generasi Kedelapan Yamaha RX-R di Tahun 1988

Generasi Yamaha RX King yang satu ini kurang populer di Indonesia. Menggunakan desain yang sama dengan RX King namun memiliki kubikasi yang lebih sedikit yaitu sebesar 115 cc.

  • Generasi Kesembilan Yamaha RX-King master di Tahun 1996

Motor Yamaha ini meluncur pada 1996 dan bertahan hingga 2001. Indonesia memproduksi sendiri mesin generasi ini,  satu hal yang membuat berbeda dengan RX-King Cobra

  • Generasi Kesepuluh New Yamaha RX-King di Tahun 2002

Yamaha Mengakhiri kisah panjang sejarah perjalanan RX-King dan tidak melanjutkan produksi lagi terkait regulasi emisi di Indonesia. Penambahan catalytic converter pada knalpot mempunyai tujuan agar mengurangi emisi gas buang.

New RX – King tidak lagi mengeluarkan asap dari pelepasan gas buangnya. Motor ini memiliki Keunikan lain dengan lampu depan dengan desain membulat seperti RX100 dan RX125.

 

banner 336x280