3000 PJU Siap Terang Benderangkan Tatar Galuh, Bupati : Ciamis Terang!

DIKSI NEWS10 Dilihat
banner 468x60

Sedangkan untuk Smart System lanjut Ahmad untuk pemasangan area perkotaan agar keterjangkauan kesistemnya itu lebih dekat,karena servernya akan dipasang di Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis.

Dan untuk wilayah batas kecamatan Sindangkasih, Cihaurbeuti, dan Cisaga Ahmad menambahkan, dikolaborasi kan dengan program pusat untuk jalan nasional, bahkan sebelumnya juga sudah ada program yang rata-rata itu sebagian besar adalah paket pju solar, pju tenaga matahari.

banner 336x280

“Jadi perbatasan juga kita suport lewat desa nya masing-masing,” tambahnya.

Anggaran APBD Kabupaten Ciamis Fokus Pemeliharaan dan Titik Baru PJU

Ditanyai perihal anggaran APBD Kabupaten Ciamis tentang Lampu PJU, Kepala Dinas Perhubungan ini menuturkan dengan anggaran kurang lebih Rp.2M, fokus untuk pemeliharaan meskipun ada juga untuk pemasangan di titik baru.

“Karena banyak sekali laporan- laporan masyarakat adanya trouble PJU di wilayahnya, lalu kita sikapi dengan datang ke lokasi, dicek bila ada rusak ya diperbaiki, jika rusak nya fatal dan sudah tidak berfungsi maka kita ganti,” tuturnya.

Ahmad Yani mengharapkan program ini dapat meminimalisir kecelakaan dan tindak kejahatan bila melintas di malam hari, disamping itu juga masuk dalam kategori pemenuhan perlengkapan jalanan.

“Otomatis di area rawan yang gelap akan menjadi lebih aman setelah ada penerangan ini, sehingga para pengguna kendaraan maupun pejalan kaki akan lebih nyaman dikala melintas dimalam hari,” harapnya.

banner 336x280