DiksiNasi, Bandung – Kebakaran hebat melanda kawasan Cipamokolan, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung, pada Minggu dini hari (18/08/2024).
Api yang pertama kali muncul di sebuah warung kelontong yang berlokasi di lahan milik Hendar ini, dengan cepat menyebar ke sejumlah bangunan di sekitarnya.
Kejadian tersebut, sempat menimbulkan kepanikan di antara warga setempat.
Saksi mata, Acep, yang juga menjadi pelapor pertama kejadian tersebut, menceritakan bahwa api mulai terlihat sekitar pukul 04.00 WIB.
“Sekitar jam 4 subuh, api terlihat pertama kali dari warung kelontongan yang terletak di lahan milik Pak Hendar,” ujar Acep.
Berkat kesigapan warga, tindakan awal untuk memadamkan api segera dilakukan sebelum tim Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung tiba di lokasi.
Menurut laporan resmi dari Diskar PB Kota Bandung, api berhasil padam setelah upaya intensif dari 14 unit pemadam kebakaran yang datang ke lokasi.
“Warga langsung melakukan penanganan seadanya, kami juga segera menghubungi damkar,” tambah Acep, yang turut membantu koordinasi di lapangan.
Kerusakan dan Penyelamatan
Api yang menyebar dengan cepat menghanguskan area seluas sekitar 1.000 meter persegi.
Beberapa bangunan yang terbakar antara lain warung kelontongan, tempat penjualan bambu rongsok, toko meubel, dan kantor sekretariat PP. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Ketua RT 03 RW 01, Dedi Jepri, mengonfirmasi bahwa sekitar 174 kepala keluarga (KK) atau 680 jiwa berhasil terselamatkan dari ancaman kebakaran ini.