Hubungan Asmara Jadi Dugaan Awal Motif
Penyelidikan sementara mengarah pada adanya hubungan pribadi antara korban dan pelaku.
Namun pihak kepolisian belum menyimpulkan motif pasti dari tragedi yang menggemparkan ini.
“Masih kami dalami. Termasuk dugaan hubungan khusus antara keduanya,” tambah Carsono.
Pelaku baru satu bulan menghuni kamar tersebut dan belum tercatat secara resmi oleh pengurus lingkungan.
“Saya tidak pernah melihat dia. Dia tidak pernah lapor ke RT,” kata Dani, Ketua RT setempat.
Misteri Kamar 16 dan Luka Psikologis Warga Kos
Kamar 16 kini kosong dan terkunci, namun bayang-bayang tragedi masih menyelimuti bangunan kos itu.
Beberapa penghuni memilih pindah karena merasa tidak nyaman.
“Kami masih trauma, apalagi setelah tahu pembunuhan korban terjadi di kamar itu,” ujar seorang penghuni.
Polres Ciamis menyatakan akan menggelar rilis lengkap setelah seluruh proses penyidikan selesai.
“Kami berkomitmen untuk mengusut tuntas dan menyampaikan perkembangan ke publik secara transparan,” tegas AKP Carsono.