DiksiNasi, Ciamis- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Ciamis resmi melantik 81 anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Acara ini berlangsung di Hotel Tyara Ciamis. Sabtu (25/05/2024).
Rekrutan Baru Panwascam Ciamis
Ketua Bawaslu Kabupaten Ciamis, Jajang Miftahudin, menyampaikan bahwa dari total 81 anggota Panwascam yang dilantik, hanya 9 orang merupakan rekrutan baru.
“Untuk komposisi sekarang, Bawaslu hanya merekrut 9 orang yang baru, sedangkan 72 lainnya adalah personalia lama yang sebelumnya menjadi staf dan kini naik menjadi komisioner badan ad hoc di kecamatan,” ujarnya.
Jajang menjelaskan tugas utama Panwascam adalah melakukan pengawasan dan melaporkan setiap kejadian di kecamatannya masing-masing.
“Tugasnya sama, yaitu melakukan pengawasan dan melaporkan setiap kejadian di kecamatannya masing-masing,” sambungnya.
Selesai Pelantikan Langsung Bertugas
Ia juga menekankan bahwa anggota Panwascam yang baru dilantik harus segera mulai bekerja di wilayah mereka.
“Kewajiban mereka adalah mengawasi jumlah pemilih, siapa saja yang berhak memilih, dan siapa yang tidak boleh memilih. Ini harus segera kita koordinasikan karena KPU Ciamis sudah selesai melakukan pembentukan PPK sedangkan Bawaslu baru mengadakan pelantikan,” jelas Jajang.