Dalam Seleksi Penerimaan PPK, Diduga KPU Musi Rawas Lakukan Kecurangan

DIKSI NEWS2 Dilihat
banner 468x60

DiksiNasinews.co.id, MUSI RAWAS – Diduga seleksi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musi Rawas (Mura) ada kecurangan.

Pasalnya, SlTes atau seleksi PPK yang dimulai awal Bulan Desember 2022 dan pengumumannya jatuh pada tanggal 16 Desember 2022 tersebut, menuai protes dari salah seorang peserta PPK yang mendaftar.

banner 336x280

MM salah seorang peserta, warga Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas menduga seleksi yang dilakukan KPU Musi Rawas ada kecurangan mulai dari tes tertulis, CAT hingga wawancara.

Menurut MM, mirisnya peserta dengan nilai skor tertinggi banyak yang tidak lulus ketika tes wawancara. Sudah terlihat jelas bahwa ada permainan dalam perekrutan PPK di Musi Rawas ini.

“Waktu kami tes CAT di SMA 1 Muara Beliti ada salah seorang peserta dari Kecamatan Muara Lakitan berinisial HI melakukan tes ulang dan saat tes wawancara itu juga bagi yang tidak ada bawaan dibantai dengan pertanyaan yang sulit,” jelas MM kepada wartawan, Senin (19/12/2022).

MM juga mengatakan bahkan dua hari sebelum penguman, ada issu yang berkembang di masyarakat bahwa untuk menjadi anggota PPK ada tarif Rp.40 hingga Rp.70 juta.

“Issu ini sangat jelas terdengar oleh para peserta yang ikut tes PPK. Saya pun sempat ditawarkan oleh oknum calo dari KPU Mura kalau mau jadi siapkan uang Rp.50 juta, dengan tegas jawab saya tidak sanggup karena saya tidak punya uang segitu,” ungkapnya.

MM berharap kepada pihak terkait baik Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) maupun Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) untuk segera bertindak, karena dalam perekrutan PPK ini ada pelanggaran dan sudah menyalahi aturan yang berlaku, terkhusus di Kecamatan Muara Lakitan.

Awak media mencoba menghubungi Ketua KPU Musi Rawas, Anas untuk mengkonfirmasi terkait dugaan kecurangan perekrutan PPK di wilayah Musi Rawas tersebut, namun beberapa kali dihubungi via telepon tidak diangkat.

banner 336x280