Ketiga Buron Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Masih Bebas, Polda Jabar Ungkap Ciri-Ciri

Polda Jabar terus melakukan upaya pencarian dan menegaskan bahwa ketiga buronan tersebut bukan anggota atau keluarga dari kepolisian, menyanggah rumor yang berkembang.

banner 468x60

“Pengejaran terhadap ketiga tersangka terus kami lakukan dan kami tidak akan menghentikan sampai mereka berhasil kami tangkap,” tegas Surawan.

Film Berlatar Kasus Pembunuhan Vina

Kasus pembunuhan ini kembali menjadi perhatian setelah menjadi inspirasi sebuah film berjudul “Vina Sebelum 7 Hari, A True Story Revealed by Vina’s Spirit”.

Film tersebut menggambarkan peristiwa tragis yang terjadi dan telah menarik perhatian jutaan penonton sejak hari pertama penayangan.

Dari 11 pelaku yang terlibat dalam kasus pembunuhan ini, 8 telah berhasil mendapat hukuman.

Hukuman yang mereka terima variatif, 7 di antaranya vonis hukuman penjara seumur hidup, dan satu lainnya yang masih di bawah umur mendapat vonis 8 tahun penjara.

Marliayana, kakak kandung Vina, menyampaikan harapannya agar ketiga pelaku yang masih buron bisa segera mendapat hukuman setimpal.

“Salah satu dari mereka, yang bernama Egy, kami yakini sebagai otak di balik pembunuhan ini. Kami berharap keadilan segera terwujud,” ungkapnya.

 

banner 336x280