Jalin Silaturahmi dan Berikan Pengarahan, Ketum DPP IWO-I Sambangi DPD Kota Prabumulih

DIKSI NEWS0 Dilihat
banner 468x60

diksinasinews.co.id, MURATARA – Dalam rangka kunjungan kerja di Provinsi Sumatera Selatan, Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO-I) menyambangi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IWO-I Kota Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel), Rabu (07/12/2022).

Ketua Umum IWO Indonesia, NR Icang Rahardian, SH, didampingi Ketua Harian DPP IWO-I, Ryan S Kahman, S,Kom, Waka Sekjend, Hari, beserta Wakil Ketua DPD IWO-I Kota Prabumulih, dan beberapa anggota DPD IWO-I Kota Prabumulih mengatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi kepada DPD IWO-I yang ada didaerah khusunya diwilayah Sumatera Selatan.

banner 336x280

“Selain silaturahmi, kami juga memberikan arahan kepada seluruh pengurus DPD IWO-I yang ada di Sumsel diantaranya DPD Kota Lubuk Linggau, Prabumulih, Musi Rawas dan Musi Rawas Utara (Muratara) untuk secepatnya mengadakan pengukuhan dan pelantikan pengurus DPD,” ungkapnya.

Pihaknya juga mengajak seluruh anggota IWO-I khususnya di Kota Lubuk Linggau, Musi Rawas dan Muratara, agar bisa menjadi jurnalis yang profesional, beretika dan terpercaya, yang bisa bermanfaat bagi keluarga dan masyarakat serta pemerintah daerah, terkhususnya Indonesia.

“Kami berharap agar seluruh pengurus dan anggota IWO-I Kota Lubuk Linggau, Musi Rawas dan Muratara dapat bersinergi juga menjalin kerjasama dengan pemerintahan setempat, dalam melaksanakan tugas jurnalis agar lebih mengutaman yang sifatnya kemanusiaan,” harapnya.

banner 336x280